JELAJAHSULUT.COM-Pilwako Manado bakal sengit. Sejumlah nama mulai mencuat mendapatkan DB 1 A.

Dari sejumlah nama yang sudah ramai ke permukaan publik, ada satu nama yang menjadi pesaing kuat petahana saat ini.

Dia adalah mantan Walikota Manado Periode 2005-2008. Siapa lagi kalau bukan Jimmy Rimba Rogi.

Sosok fenomenal yang sering dikaitkan sebagai ‘Bapak Pembangunan Kota Manado ini’ menyatakan diri siap menjadi Walikota Manado.

Ditemui sejumlah wartawan, Senin (25/3/2024) malam, pria yang akrab dipanggil Imba ini mengatakan akan maju dari Partai Golkar.

“Saya berterimakasih kasih atas dukungan dari ibu Ketua Golkar Sulut (Tetty Paruntu), ” kata dia.

Imba kemudian mengeluarkan dari dompetnya KTA Golkar yang ditandatangani Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie (Periode 2009-2014).

“Ini KTA saya,” ucap dia.