JELAJAHSULUT.COM-Rapat Pleno Partai Golkar Sulawesi Utara (Sulut) mensahkan Christiany Eugenia Paruntu untuk sementara menjadi Ketua DPD Partai Golkar Kota Kotamobagu.
Rapat pleno yang dipimpin Wakil Ketua I Bidang OKK Feryando ‘Yoyo’ Lamaluta ini diambil lantaran mundurnya Djelantik Mokodompit sebagai kader Golkar dan dari Ketua DPD Partai Golkar Kota Kotamobagu beberapa waktu lalu.
Dalam rapat pleno tersebut juga dibahas beberapa kader yang mendukung pasangan calon (paslon) lain di luar keputusan paslon yang didukung DPP Partai Golkar.
Di depan peserta rapat pleno Feryando Lamaluta menuturkan kepada kader yang tak sejalan dengan keputusan partai tersebut akan diberikan teguran 1 sampai teguran 3.
“Bila ada laporan lagi, kader-kader ini masih mengulang perbuatan yang sama maka akan dilayangkan teguran keras. Sesudah teguran keras akan dikeluarkan keputusan pergantian antar waktu jika dia menjabat sebagai anggota dewan,” pungkas dia.
Sementara itu menurut informasi yang didapatkan kader-kader yang tidak mengindahkan keputusan Golkar ini ada di Kabupaten Minahasa Selatan dan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan.