JELAJAHSULUT.COM-PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) sebagai perusahaan raksasa di bidang komunikasi Indonesia menjalin kerjasama dengan Politeknik Negeri Manado.

Kerjasama ini dalam rangka memperkuat ekosistem digital melalui program kemitraaan, salah satunya melalui pengembangan desa binaan kampus menjadi desa digital dan program magang di Telkomsel Manado.

Kedua pihak berharap kolaborasi ini membuka lebih banyak peluang kemajuan bagi civitas akademika melalui pemanfaatan solusi berbasis teknologi digital.

Selain kerjasama itu Telkomsel juga memberikan kuliah umum bertajuk Unlock Digital Marketing Capability untuk mahasiswa Politeknik Negeri Manado di Auditorium Prof Ruddi Tenda, Raby (26/10/2022).

Telkomsel juga menghadirkan Arief Faldiasyah Product Marketing Manager dari Kuncie. Arief mengenalkan lebih dekat platform Kuncie, sebuah platform inovasi dari Telkomsel yang fokus dalam membuka potensi setiap talenta di Indonesia.


Baik melalui pembelajaran maupun pengembangan keterampilan di berbagai bidang untuk dapat menggapai impian dan kesuksesan yang diinginkan.

General Manager DLS and Direct Sales Telkomsel Area Pamasuka Muhammad Asrullah mengakui banyak talenta-talenta di sekitar kita memiliki keinginan kuat untuk dapat terus berkembang dan memajukan kualitas hidup.

“Ini sejalan dengan komitmen Telkomsel yang akan terus mengedepankan pemberdayaan masyarakat Indonesia melalui kepemimpinan teknologi terdepan, yang juga akan mendorong hadirnya lebih banyak smart digitalpreneur anak negeri,” kata dia

Direktur Politeknik Negeri Manado Dra Mareyke Alelo MBA pun meminta mahasiswa untuk bijak menggunakan media sosial.

Ia juga mengimbau untuk tidak menunjukkan sikap yang buruk, karena sikap seperti itulah menunjukkan marketing pribadi yang buruk.

“Gunakan sosial media itu secara positif sehingga menjadi power full untuk mengembangkan kemampuan diri kita,” imbau Direktur.