JELAJAHSULUT.COM-Jemaat dan Pelayan Khusus Jemaat GMIM Wattutumou II memperingati Jumat Agung 29 Maret 2024 pukul 15.00 Wita.

Ibadah peringatan Kematian Tuhan Yesus Kristus ini dirangkaikan dengan Skramen Perjamuan Kudus.

Pdt Nonjte Awuy STh yang menjadi khadim mengambil bacaan Alkitab dalam injil Lukas Pasal 23 Ayat 46 dan 47.

Dalam khotbahnya dia menyampaikan bahwa Yesus Kristus sudah menebus dosa manusia.

“Kita jangan hanya memperingati saja, tapi Jumat Agung harus kita maknai sebagai orang percaya, bahwa dia telah mati dan akan bangkit kembali. Untuk itu melalui Jumat Agung, marilah kita menghayati dengan sungguh sungguh dan menjadikan diri kita lebih baik lagi,” tambah Ketua BPMJ GMIM Exodus Eattutumou II.

Selain jemaat dan Pelayan Khusus, Sakramen Perjamuan Kudus Jumat Agung juga diikuti oleh anggota sidi jemaat baru sebanyak 21 orang.