Setiap konsumen yang membeli MG juga akan mendapatkan voucher kaca film senilai Rp 1 juga; gratis floormate dan alat pemadam ringan.

Mobil yang hadir sejak April lalu di Manado ini juga menantang
konsumen yang penasaran dengan MG, bisa datang ke pameran di Megamall Manadodan merasakan sensasi berkendara MG Ignite yang bermesin 1.500cc turbo.

“Kami sediakan satu unit MG Ign ite untuk dicoba pelanggan,” jelasnya Jeffry.

Tentang layanan purna jualnya Jeffry menjamin konsumen MG tak perlu cemas karena Diler Showroom MG di Jalan Yos Sudarso segera beroperasi.

Fasilitas itu nantinya melayani 3S (Sales, Service and Sparepart) atau penjualan, servis dan suku cadang).

Untuk awalnya MG Manado memasarkan dua model, yakni MG HS dan mobil middle SUV.
MG HS sendiri terdiri dari dua varian, yakni HS Excite yang dipasarkan mulai Rp 390,4 juta dan HS Ignite yang dipasarkan mulai Rp 450,4 juta hingga Rp 489 jutaan.

Model lainnya yang dipasarkan yakni compact SUV, MG ZS yang juga dipasarkan dua varian. MG ZS Excite berbanderol Rp 271 juta dan MG ZS Ignite ditawarkan mulai Rp 310 jutaan.

Bagi anda yang penasaran, bisa datang dan melihat langsung di pameran MG Manado yang berlangsung 12 Juli hingga 1 Agustus 2021 di Megamall Manado.