JELAJAHSULUT.COM, MINSEL – Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Franky Donny Wongkar SH dan Wakil Bupati Pdt Petra Yani Rembang, melaksanakan Rapat Koordinasi Terkait Penanganan Covid-19.

Rapat tersebut, membahas langkah-langkah yang akan diambil terkait penanganan Covid-19.
Selain itu pula rapat membicarakan tindakan percepatan penanganan melalui screening bagi setiap pegawai aparatur sipil negara (ASN) dan tenaga harian lepas (THL) di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Minsel.

Pertemuan itu, juga membahas terkait akan diadakan penyemprotan disinfektan masal di lingkungan kantor Pemkab Minsel.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah Denny P Kaawoan, SE MSi, Asisten Satu Frangky T Tangkere SP MSi,

Asisten Dua Drs James J Tombokan, Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Yuni Panambunan dan Kadis Kesehatan dr. Erwin Schouten yang mengikuti lewat video conference.